Sabtu, 31 Oktober 2015

Asal Usul Nama 'Gedung Putih"

Sumber: wikipedia.org

Presiden John Adam merupakan presiden pertama Amerika Serikat yang tinggal di gedung kepresidenan, sejak tahun 1800. Pada tahun 1814, Inggris membakar gedung kepresidenan tersebut, sebagai pembalasan atas perbuatan warga amerika yang telah membakar Toronto. Akibat dari pembakaran gedung kepresidenan oleh Ingris tersebut, gedung tersebut menjadi berwarna kelabu. 
Untuk memperbaiki gedung tersebut, maka gedung kebanggaan rakyat Amerika Serikat itu dicat dengan cat warna putih. Akan tetapi, setelah proses pengecatan tersebut gedung kepresidenan itu belum dijuluki 'Gedung Putih'. Pada tahun 1901 Presiden Teddy Roosevelt mencetak gambar gedung tersebut dan menamainya dengan nama 'Gedung Putih'. Sejak itu 'Gedung Putih' dikenal sebagai nama yang merujuk kepada gedung kepresidenan Amerika Serikat.


Sumber: Doug Lennox. 2003. Now You Know (The Book of Answers). The DunDurn Group.Canada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar